Selasa, 29 April 2014

SLEMANIA BATAVIA URUNAN BELI AD-BOARD

JAKARTA, 29 April 2014 - Ambisi membentuk tim yang solid dari segala sisi dalam sebuah tim sepakbola serta kepedulian sebagai suporter PSS Sleman terhadap timnya tak pernah lekang dan layu. Tahun berganti dan roda roda organisasi dalam tubuh PSSI maupun PSS boleh berubah, tapi semangat Slemania Batavia dalam mendukung timnya dalam keadaan apapun tak pernah surut.

Berkat kepedulian dan rasa cintanya terhadap PSS Sleman, Slemania Batavia rela mengorbankan sedikit rejeki dari para anggotanya untuk patungan guna merealisasikan memasang Ad-board di Stadion Magis. Dan hari ini hal tersebut diwujudkan. Melalui Ketua Slemania Batavia Nur Zamroni, hari ini secara resmi menjadi bagian kecil dari sponsor PSS Sleman. Bukan jumlah yang menjadi jaminan, tapi semangat kami yang menjadi jaminan untuk mewujudkan hal tersebut. Memang hanya satu buah ad-board yang bisa kami sewa, tapi setidaknya niat baik kami disambut baik oleh management PSS. Terlebih dari itu sebenarnya Slemania Batavia bersedia menjadi agen promosi dari tim marketing PSS Sleman. Slemania Batavia akan mencoba mengadakan pendekatan dengan pihak calon sponsor kalo memang hal tersebut mendapat lampu hijau oleh pihak management dengan memberikan proposal  sponsorship. 
Tidak perlu ada yang dikhawatirkan, karena kami hanya sebatas agen. Seluruh kesepakatan dengan calon sponsor akan diserahkan sepenuhnya kepada management PSS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berita Sebelumnya